#DiariRamadan
#RamadanDiInggris
#IslamDiLondon
Memburu Malam Mulia
.
Oleh: Yumna Umm Nusaybah
Member Revowriter, London
.
Diantara trilyunan manusia
Dari jaman Nabi Adam Alaihissalam hingga sekarang
Allah ﷻ memilih Nabi Muhammad ﷺ sebagai manusia paling dicintaNya
.
Diantara ribuan tempat di muka bumi
Allah ﷻ memuliakan tiga tempat sebagai tanah suci
Masjidil Haram, Masjid Nabawi dan Masjid Al Quds di Palestina
.
Diantara sekian banyak hari
Allah ﷻ memilih hari Jumat sebagai hari yang diberkahi
.
Diantara 12 bulan yang ada, Allah ﷻ melipatgandakan pahala di bulan Ramadan
.
Diantara 29/30 hari bulan Ramadan, Allah ﷻ khususkan 10 hari terakhir untuk di perhatikan
.
Karena di dalamnya ada malam Lailatul Qadr
Malam yang lebih baik dari seribu bulan
Sekali lagi...lebih baik. Bukan sebaik seribu bulan. Namun lebih baik darinya
Sebuah amal di malam ini berpahala layaknya kita beramal selama 83 tahun lamanya
.
Malam dimana para malaikat memenuhi jagat raya
Bahkan malaikat terbaik pengirim wahyu Jibril Alaihissalam ikut bersama mereka
Di malam itu mereka bersama orang orang yang terjaga
Menyebut nama Allah ﷻ, beribadah dan berdoa
.
Malam ini menjadi rahasia Allah ﷻ Yang Maha Rahman
Diberikan kepada mereka yang mencari dan yang benar benar berusaha mendapatkan kemuliaan
Tidak ada yang tahu dengan pasti kapan dan kepada siapa nikmat itu Allah ﷻ berikan
Karenanya Rasulullah menganjurkan
.
Mencari Lailatul Qadr setiap malam di sepuluh hari terakhir
Tidak hanya di malam ganjil namun juga di malam genap
Mengisinya dengan berdoa, i’tikaf, membaca Quran dan salat
Tadabbur, bersedekah dan berdzikir
.
Coba kita bayangkan...
Seandainya orang yang kita kagumi
Datang sebagai kejutan
Di minggu yang telah ditentukan
Di tempat yang telah di beritahukan
Maka sewajarnya kita berusaha hadir dan menunggu setiap hari
Demi bertemu dengan pujaan hati
.
Sungguh aneh, jika kita tidak menjadikan pencarian ini
Prioritas dari segala aktivitas
Rencana matang dan mengurangi urusan dunia
Memenuhi masjid dan mushola
Tidur siang supaya malam bisa begadang
Mengurangi jumlah makanan supaya ibadah menjadi ringan
.
Untuk kaum ibu yang seharian sudah dipenuhi kegiatan
Mengurus anak, menyiapkan buka puasa dan bekerja
Atau yang kesulitan pergi ke masjid atau mushola
Tidak menjadi alasan untuk tidak ikut berlomba
Ajak anak dan tetangga dekat merapat
Kondisikan suasana rumah
Supaya mereka juga semangat untuk beribadah
Atas usaha yang dilakukan, beri mereka hadiah
Supaya mereka mengingat malam Ramadan sebagai memori indah
.
Ucapkan doa sesuai Sunnah
.
اللَّهُمَّ إِنَّكَ عَفُوٌّ تُحِبُّ الْعَفْوَ فَاعْفُ عَنِّى
.
"Allahumma innaka ‘afuwwun tuhibbul ‘afwa fa’fu anni"
.
Artinya : "Ya Allah sesungguhnya Engkau Maha Pemaaf yang menyukai permintaan maaf, maafkanlah aku." (HR. Tirmidzi)
.
Semoga Allah ﷻ memilih kita menjadi peraih Lailatul Qadr di Ramadan ini dan seterusnya.
.
London, 26 Mei 2019
21 Ramadan 1440H
#revowriter
#senyumramadan
#senyumrevowriterdibulanramadan
Comments